Dari Desa ke Dunia Digital, Desa Pauh Menang Gelar Pelatihan Teknologi untuk Warga

IPR, Jambi – Suasana antusias mewarnai Aula Kantor Desa Pauh Menang saat digelarnya Pelatihan Digitalisasi Desa. Kegiatan ini melibatkan 33 peserta dari berbagai unsur masyarakat, seperti generasi muda, Karang Taruna, pelaku UMKM, ibu-ibu PKK, serta perangkat desa yang bersemangat menggali penerapan teknologi dalam pengembangan desa.

Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Desa Pauh Menang, Bapak Ngadiran, S.E., yang menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta. Dalam sambutannya, beliau menekankan bahwa digitalisasi merupakan langkah strategis untuk mewujudkan desa yang modern dan mandiri.

Turut hadir Joko dari BPI Kemendes yang memberikan sambutan singkat. Ia menyoroti pentingnya kerja sama lintas elemen masyarakat sebagai faktor kunci dalam menyukseskan transformasi digital di desa.

Pelatihan ini dipandu oleh Wakil Rektor III Institut Teknologi dan Bisnis Pelita Raya, Arif Setiadi, S.Kom., M.Kom., sekaligus fasilitator dari RTIK Jambi selaku narasumber utama. Dia membagikan wawasan seputar pemanfaatan teknologi digital dalam berbagai aspek, mulai dari pengelolaan UMKM, tata kelola administrasi desa, hingga promosi potensi lokal. Para peserta juga diajak untuk berdiskusi, melakukan praktik langsung, dan berbagi pengalaman.

Melalui semangat #BangunDesaBangunIndonesia, peserta menunjukkan tekad kuat untuk terus berinovasi dan menjadikan teknologi sebagai fondasi utama dalam pembangunan Desa Pauh Menang ke arah yang lebih maju.